Pamasangan Implant Gigi

February 11, 2022 - by syaifydental - in Konsultasi

No Comments

Mohon info lengkap tentang seputar gigi palsu yg ditanam di gusi, diantaranya: amankah? berapa biayanya? rs/dokter/klinik mana yg saya bisa saya kunjungi di jogja?
Terimakasih atas jawabannya dokter

Hendy Kurniawan

Jawaban :

Gigi tiruan dipakai untuk menggantikan gigi asli yang hilang. Kehilangan gigi tentu menimbulkan persoalan tersendiri. Apalagi yang hilang adalah gigi depan. Bisa-bisa tidak berani keluar rumah sampai berhari-hari. Kalau pun terpaksa, si empunya gigi  bakal kehilangan keceriaan. Tidak berani tertawa lepas. Bahkan untuk buka mulut pun, mungkin terpaksa  harus sangat dibatasi.  Malu kalau terlihat ompong. Selain sebagai alat pengunyahan, gigi geligi memiliki fungsi estetik. Seberapa pun cantik atau tampan wajah seseorang, jika giginya bermasalah tentu akan mengurangi nilai kecantikan atau ketampanannya. 

Gigi yang ditanam di gusi atau tulang rahang adalah implant gigi, salah satu jenis gigi tiruan paling mutakhir. Dibandingkan gigi tiruan lainnya, implant memiliki banyak sekali keunggulan. Antara lain, lebih nyaman karena secara struktur paling mirip dengan gigi asli. Kalau gigi tiruan lainnya, hanya menumpang di gusi atau paling banter dilekatkan pada gigi, maka implant sama sekali tidak mengganggu gigi-gigi lainnya. Ia betul-betul mandiri, dalam arti gigi tiruan tertanam secara kokoh pada tulang rahang.

Supaya mendapat gambaran yang utuh, saya jelaskan sekilas mengenai macam-macam gigi tiruan. Ada gigi tiruan lepasan (removable denture) dan gigi tiruan permanen (fixed denture). Masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Gigi tiruan lepasan menimbulkan risih dan rasa tidak enak, terutama di awal-awal pemakaian. Ini disebabkan oleh plat gigi tiruan yang menutupi langit-langit atau gusi di sekeliling lidah. Gigi tiruan cekat yang berupa jembatan gigi (crown and bridge) relatif lebih nyaman. Salahhsatu kelemahannya, karena untuk pemasangannya maka gigi di sebelahnya harus di “korban” kan di bur sampai kecil. Berarti gigi-gigi tersebut harus kehilangan seluruh lapisan emailnya. Setelah itu gigi tiruan cekat dipasang diatasnya.

Diantara macam-macam gigi tiruan, implant gigi paling mutakhir dan paling nyaman. Sesuai namanya, implant gigi ditanamkan  ke dalam tulang rahang sehingga dapat berfungsi sangat menyerupai gigi asli. Pada prinsipnya implant gigi terdiri dari 2 bagian, yaitu implant yang terbuat dari bahan tertentu menyerupai baut yang dihunjamkan ke tulang rahang. Bagian ini berfungsi sebagai fondasi seperti akar gigi. Kemudian bagian mahkota gigi yang dipasang di atas implant tersebut.

Pemasangan implant gigi tidak harus melalui tindakan operasi. Tetapi tergantung kasusnya, apakah harus dengan operasi atau tidak perlu. Pengerjaann ya tidak lama, tidak sampai 1 jam. Setelah implant terpasang maka ditunggu beberapa pekan sampai implant cukup kokoh dan siap untuk ditambahi mahkota gigi. Mengenai keamanannya, tidak usah khawatir karena bahan implant gigi sudah dijamin tidak menimbulkan efek negative terhadap tubuh. Tentu  dokter perlu mengetahui kondisi pasien terlebih dakul, sebelum memasang implat. Misalnya, apakah pasien tidak menderita penyakit gula, yang akan mengurangi keberhasilan implant gigi.

Di Yogyakarta sudah ada beberapa dokter gigi yang melakukan pemasangan implant. RSGM Prof Soedomo sudah  2 tahun ini membuka dental implant centre.  Di praktek sore, saya juga melakukan pemasangan implant. Mengenai biaya memang relative  masih mahal jika dibandingkan gigi tiruan lainnya. Di Jakarta saya dengar biaya per implant sekitar 14 – 20 juta. Di Yogyakarta berkisar Rp 10 juta per-implant lengkap dengan mahkota gigi. Demikian yang bisa kami jelaskan, semoga dapat bermanfaat.

Share this article

syaifydental

syaifydental

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

×

Make an appointment and we’ll contact you.